Pembacaan Alkitab Tgl 5 Maret 2019

Zefanya 12

– Allah kita adalah Allah yang Mahatahu & selalu bertindak sesuai KeMahatahuanNya. IA adalah Pribadi yang bertindak & akan memberikan ganjaran kepada setiap orang, entah berbuat jahat atau baik. Sebab itu, selaku umat percaya baiklah kita tetap setia menaati-Nya apa pun situasi & kondisi kita.

– Zefanya menubuatkan bahwa Allah akan merebahkan orang-orang fasik & melenyapkan manusia dari muka bumi, juga Yehuda & segenap penduduk Yerusalem (1:3-4). Karena para pemimpin maupun umat Yehuda tak lagi mengakui Allah sebagai Tuhan Israel. Mereka hidup semaunya & juga menyembah matahari dan bulan, juga dewa-dewa lainnya.

– Melalui nubuat Zefanya, perhatikanlah bagaimana Tuhan akan menghukum mereka yang punya peranan atas kehidupan orang banyak; para pemimpin negara, pemimpin agama, bahkan pedagang yang berkiprah dalam kelangsungan hidup orang banyak.

– Bagi kita yang bekerja dalam bidang-bidang yang menyangkut kepentingan hidup orang banyak atau bagi kita yang terlibat pelayanan, ingatlah bahwa kita bertanggung jawab penuh terhadap Tuhan. Tugas kita adalah menolong mereka melihat Tuhan melalui apa pun yang kita lakukan. Hiduplah dalam kekudusan agar murka Tuhan jangan menimpa kita!

– Sang Nabi mengajak umat jangan bersikap acuh tak acuh & harus lebih menghargai Tuhan! Caranya dengan mencari & menaati kehendak Tuhan! Untuk itu diperlukan sikap rendah hati (2:1-3).

– Mencari Tuhan berarti menganggap Tuhan lebih tinggi, dan menempatkan diri kita dalam posisi yang lebih rendah. Itu jugalah yang meski kita lakukan selaku umat percaya masa kini! Sebab Tuhan telah menghargai umatNya. Nubuat meski bernada teguran merupakan bentuk penghargaan Tuhan kepada umat-Nya.

– Tuhan kita tidak pernah tertidur & IA akan menegakkan keadilan-Nya di atas bumi. Inilah gambaran dari nubuat Nabi Zefanya atas bangsa-bangsa yang jahat, congkak & merasa diri paling kuat seperti Filistin, Moab dan Amon, Etiopia dan Asyur yang akhirnya akan dibinasakan oleh Tuhan.

– Hari Tuhan akan datang dengan segala kengerian-Nya. Setiap dosa akan dibuka dan semua kejahatan akan mendapatkan balasannya. Mereka yang tidak percaya kepada Tuhan akan dibinasakan, sedangkan mereka yang taat & setia menantikan Tuhan akan bersukacita pada hari TUHAN. Bagi mereka, hari itu merupakan hari kemenangan karena kemuliaan Tuhan akan dinyatakan atas seluruh bumi.

– Bagi mereka yang percaya pada Kristus sebagai Tuhan & Juru Selamat akan menerima mahkota hidup kekal dan memerintah bersama Allah. Saat hari itu tiba, di manakah posisi kita? Marilah kita dengan serius memikirkan dan merenungkannya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *