– Dalam Mazmur 97-99, Pemazmur mengajak alam semesta & orang-orang benar bersukacita, bernyanyi meninggikan & menaikkan pujian syukur kepada Allah.
– Sebab, Allah yang kita imani adalah Raja Agung yang Maha Besar & Maha Mulia, yang menciptakan seluruh alam semesta & berkuasa atas segala ciptaan-Nya. Dunia tidak selamanya dapat dikuasai oleh kejahatan, melainkan di bawah kendali & kekuasaan Allah. IA adalah Allah yang dahsyat, lebih daripada semua allah lain yang ada di dunia.
– IA bukan hanya Allah yg Maha Kuasa, tetapi juga sebagai Hakim yang adil & benar dalam segala keputusan-Nya. Dengan keadilan & kebenaran-Nya, IA menghakimi setiap perbuatan manusia.
– Karena itu, pemazmur mengajak seluruh umat Allah menjauhi perbuatan tercela serta hidup dalam kekudusan & kemurnian di hadapan-Nya. Sebab IA juga adalah Raja yang Kudus.
– IA juga Allah yang besar Kasih SetiaNya, Allah penolong yang menyelamatkan & banyak melakukan perkara-perkara ajaib.
– Sumber sukacita terbesar bagi orang-orang percaya, yaitu Allah dalam Kristus adalah Allah yang hidup, kudus, benar & adil. IA tidak membiarkan dunia ini jatuh & dikuasai oleh tindakan orang-orang jahat. IA akan menegakkan keadilan-Nya bagi orang-orang benar. Saat IA datang sebagai Raja Agung, IA akan menjatuhkan hukuman setimpal bagi mereka yang berbuat jahat.
– Org percaya tidak dipanggil untuk mengeluh atas kejahatan yang terjadi dalam dunia ini. Yang dapat dilakukan oleh orang yang hidup dalam Kristus adalah menjadikan dunia ini sebagai tempat yang lebih baik. Itu sebabnya, Allah memanggil umat-Nya hidup dalam iman, kasih, & pengharapan.
– Allah itu selalu setia, kudus, adil, & benar. IA tidak pernah menyesal dengan orang-orang pilihan-Nya. Ketika umat-Nya melakukan kejahatan, IA akan turun tangan menghukum mereka. Namun, IA juga akan membela umat-Nya apabila orang lain menzalimi orang-orang pilihanNya.
– Bersyukurlah karena Kristus, kita menjadi umat pilihan-Nya. Dengan kasih setiaNya, Allah mendisiplinkan & menyelamatkan kita.
– Bersyukurlah karena Allah kita kuat & dahsyat. Puji & Tinggikanlah NamaNya selalu di dalam hidup kita. Bagi DIA lah segala hormat, puji & syukur kita!